Senin, 05 Maret 2012

Berbisnis Online Melalui Media Sosial

Berbisnis di dunia maya tak dapat di pungkiri memang menjadi sesuatu yang menjanjikan. Jika kia tekun dan serius untuk menjalankannya. Banyak macamnya yang dapat di lakukan dalam menjalankan bisnis secara online ini. Ada yang berjualan menawarkan produk-produk di dunia maya, ada yang menawarkan jasa, hingga menjadi 'calo' istilah keren untuk seorang afiliasi marketer (hee :D),  bahkan kegiatan bloging pun dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan uang.

Situs jejaring sosial pun tak luput dari sasaran para pemburu dollar di dunia maya ini. Siapa yang tidak mengenal Facebook dan Twitter. Duo raksasa situs sosial ini memang sangat potensial untuk dijadikan lahan bisnis secara online. Jika kita perhatikan secara seksama, pada tampilan facebook bukan hanya menampilkan aktifitas para pangguna facebook, tapi juga banyak nya iklan yang tertpasang di samping tampilan FB. Itu merupakan salah satu bentuk mempromosikan produk kepada para pangguna Facebook.

Para advertiser tak sembarang memasang iklan ini, mereka mempromosikan produk mereka sesuai dengan para pengguna Facebook. Bisa berdasarakan jenis kelamin, usia, prosesi dan aspek yang lainnya.
Bukan saja para advertiser yang mempromosikan produk mereka, Tapi juga para pengguna Facebook pun tak sedikit yang mencoba berbisnis dengan menawarkan barang-barang dagangan mereka melalui media Facebook maupun Twitter ini. Dan tak dapat di pungkiri banyak juga yang berhasil  melakukan transasksi secara online.

Pola dari pada bisnis melalui media sosial ini, menurut saya. Umumnya mereka mengiklankan produk mereka dengan mengupload foto-foto pada album mereka, dan memberi keterangan mengenai produknya, serta cara untuk mengordernya. Lalu setelah itu mereka mengshare kepada yang lainnya. Biasanya sih, untuk cara mengordernya itu dengan cara menghubungi no telepon atau dengan mengirim pesan kepada yang menawarkan produknya. Setelah kedua pihak menyetujuinya lalu barang pun di kirim sesuai dengan yang di tuju setelah pemesan mentransfer pembayarannya.

Selain dengan cara ini juga, bisa dengan membuat iklan dan saat kita mengklik iklan tersebut langsung terhubung ke alamat yang dituju. Kebanyakan iklan itu menuju ke situs yang penjualan online. Ada juga yang menuju situs yang menunjukan cara berbisni online. Pokoknya banyak ide-ide lain yang memang termasuk kedalam bisnis online.

Dengan pola bisnis seperti ini, menurut saya untuk mengembangkannya sangat mudah. Prospek kedepannya sangat besar, bagaimana tidak, pengguna dari pada media sosial ini jumlahnya sangat banyak. Hampir setiap orang memiliki akun facabook maupun Twitter. Dan jika bisnis seperti ini tetep berjalan dengan baik, tak urung kita pun akan mengdapatkan hasil yang memuaskan. Kuncinya tekun dan focus menjalankannya. Jadi tak ada salahnya kita mencoba berbisnis melalui media sosial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar